» » » 7 Fakta Penting Tentang Vagina

 
Seberapa banyak Anda tahu tentang daerah intim wanita yang satu ini? Karena alasan tabu, biasanya masih banyak orang enggan untuk membicarakannya. Berbagai pengetahuan yang salah, mitos, atau informasi yang tidak benar akhirnya sering menyesatkan kita.
Agar Anda lebih memahami tentang vagina, tidak ada salahnya menyimak fakta penting bagian intim wanita ini. Simak daftar selengkapnya seperti yang dilansir dari My Health News Daily (30/06) berikut.
Bagian privat
Terkadang, bagian privat wanita seluruhnya disebut sebagai vagina. Padahal, paket daerah intim itu ada banyak bagian, sementara vagina hanya salah satunya. Beberapa bagian itu adalah vulva, labia, klitoris, uretra, baru kemudian vagina.
Kegel exercise
Kegel exercise adalah rangkaian aktivitas fisik yang menargetkan kekuatan otot-otot dasar panggul. Banyak yang menganggap kegel exercise ini hanya bisa membantu kita agar cepat orgasme, faktanya latihan fisik itu juga baik untuk memperlancar masalah buang air atau kentut.
Probiotik
Bakteri baik probiotik adalah solusi terbaik kalau Anda punya masalah dengan infeksi vagina. Meskipun belum terbukti dalam penelitian, tetapi sebagian besar dokter justru menyarankannya untuk Anda.
Masalah vagina
Kembali lagi soal pendapat yang tabu jika berbicara soal vagina, hal ini juga mengakibatkan wanita enggan berkonsultasi dengan dokter. Padahal, tahukah Anda, menganalisis dan mendiagnosis vagina diri sendiri justru sering berakhir tidak baik!
Seks
Nah, kalau yang satu ini adalah cara agar menjaga vagina tetap sehat, terutama untuk wanita menopause. Jawabannya adalah dengan rutin bercinta dengan pasangan, agar tubuh tetap menghasilkan hormon estrogen yang menjaga kesehatan vagina.
Bakteri di vagina
Ada banyak bakteri jahat dan baik di area vagina wanita. Jika ingin membersihkannya secara alami, jangan menggunakan sabun tertentu dan menggosokkannya ke bagian intim itu. Sebab mencuci vagina dengan sabun bisa berbahaya dan membunuh bakteri baik.
Klitoris
Sepertinya klitoris memang tampak kecil, namun ternyata bagian itu hanya ujungnya saja. Klitoris yang sebenarnya memiliki 'akar' yang lebih panjang. Ukurannya kira-kira 10 cm!
Apabila Anda memiliki masalah pada bagian organ intim, segera konsultasikan hal itu pada dokter. Sebab vagina yang tidak sehat bisa memicu penyakit dan menularkannya pada pasangan. Anda tentu tidak mau hal ini terjadi bukan?
 
sumber:google

About Unknown

Hi there! I Dwi Fadli Masril, now my hobby is blogger and a student at pekanbaru affection. hopefully happy to visit my blogger
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post

No comments:

Leave a Reply